Alasan Tidak Hadir Ketika Acara Reuni - Reuni atau temu kangen biasanya diadakan setelah idul fitri. Tujuan kebanyakan dari diadakannya Reuni ini adalah menjalin silaturahmi agar semakin erat.
Banyak sekolah atau lembaga pendidikan ketika ramadan atau bulan puasa memasang banner atau pengumunan bahwa akan diadakan acara reuni. Kebanyakan memang demikian, acara reuni tidak bisa mendadak, butuh persiapan. Apalagi yang alumni nya sudah banyak dan menyebar, tentu untuk mengumpulkannya tidaklah mudah.
Reuni merupakan ajang dimana kita bisa bertemu teman lama yang lama tidak bertemu dan tidak pernah saling berhubungan atau hilang kontak. Walaupun acara ini menarik nyata banyak juga yang enggan untuk datang ke acara reuni. Alasan untuk tidak hadir di acara reuni macam-macam.
Belum Sukses
Definisi sukses bermacam-macam. Sukses bukan berarti punya uang banyak, punya mobil, rumah mewah dan sebagainya. Tentu setiap orang memiliki kriteria sendiri tentang makna kesuksesan. Belum sukses merupakan alasan mengapa belum bisa hadir diacara reuni. Masih enggan bertemu teman karena menganggap dirinya belum sukses.
Sibuk
Setiap orang berbeda aktifitasnya. Ada pekerjaan tertentu yang mana liburnya sangatlah minim. Hal inilah yang menjadikan seorang alumni tidak bisa hadir di acara reuni. Untuk itu biasanya para panitia acara reuni mengagendakan acara pada hari minggu agar para alumni bisa hadir. I
Tidak Ada Teman Seangkatan
Tidak hadirnya teman lama atau kenalan dekat di acara reuni tentu kurang asyik. Andai hadir di acara reuni dan teman seangkatan tidak ada rasanya hambar. Karena tidak kenal dengan orang yang hadir disana. Walaupun ada kakak kelas atau kaka tingkat tapi tetap saja kurang akrab.
Malu
Malu sifatnya jamak. Artinya malu karena merasa belum pantas menjadi alumni karena tidak sesuai dengan yang diharapkan dari sekolah tersebut. Misalnya sekolah kejuruan atau SMK namun tidak bisa atau tidak memiliki keahlian yang telah dipelajari. Namun harusnya ini tidaklah menjadi halangan, karena setiap orang memiliki kemampuan masing-masing. Dan kemampuan ini tidak bisa dipaksakan begitu saja.
Takut / Sungkan Ketemu Mantan
Punya pacar waktu sekolah ? Bisa saja hal itu terjadi. Di acara reuni kadang kala para alumni bertemu dengan mantannya. Dan muncul lah kenangan masa lalu. Kalau sobat kuat tidak masalah, kalau tidak ya mending tidak usah hadir di acara reuni :D Karena mantan adalah alumni hati :D