3 Mainan Jadul, Anak Gadget Zaman Sekarang Belum Tentu Paham - Zaman sekarang mainan anak kebanyakan adalah gadget. Hampir setiap anak menggunakan smartphone maupun tablet.
Bukan hanya anak-anak tapi juga orang yang sudah dewasa di zaman serba digital ini tidak mau ketinggalan zaman dengan cara menggunakan smartphone.
Di tahun 2000-an ada beberapa mainan yang belum tentu kita temukan sekarang. Mainan Legend pada masa itu. Generasi zaman sekarang belum tentu mengenal betapa seru nya memiliki mainan ini. Kira-kira apa mainan itu ? 3 mainan legendaris di era 2000-an yakni Mini 4WD alias Tamiya, Gasing Beyblade, serta mobil Crush Gear
Tamiya 4WD alias Tamiya
Mobil-mobilan ini keren banget pada masanya. Pemilik nya bisa ngomong sama ini mainan pas lomba 😁. Tapi itu di film kartunnya ya. Kalau di dunia nyata mainan ini ya mainam mobil-mobilan dengan baterai dan dinamo lebih dikenal dengan nama TAMIYA.
Secara historis Tamiya ini bukan nama sebenarnya. Nama aslinya Mini 4WD (4 Wheel Drive). Dinamai Mini 4WD Karena memang 4 roda mobil ini bisa bergerak semua.
TAMIYA sendiri merupakan nama perusahaan yang memproduksi mainan ini pada tahun 1982 di Jepang.
Di dalam mainan Mini 4WD ini kamu bisa menemukan baterai, dinamo penggerak sebagai motor, dan juga komponen gear dari bahan plastik.
Dan hal yang paling seru adalah ketika merakitnya. Saat kita membeli Mini 4WD ini kita tidak akan langsung mendapatkan mobil mainan. Yang ada adalah kita harus merakitnya, seperti puzzle. Tapi tenang saja. Ada tutorial gambar nya, mudah tapi seru.
Kadang juga ada lomba balapan. Hal ini yang seru. Para pemainnya biasanya memodifikasi TAMIYA mereka dengan berbagai aksesoris dan kebutuhan lainnya. Terutama bagian dinamo. Tujuannya adalah agar semakin cepat di lintasan.
Beyblade - Gasing Modern
Gasing Beyblade merupakan gasing yang modern. Kenapa dikatakan modern ? Karena Beyblade ini untuk dapat berputar harus menggunakan alat khusus, alat satu set dengan Beyblade itu sendiri.
Dengan cara di putar menggunakan tool bawan maka putaran berbeda dengan gasing tradisional. Putaran lebih cepat, stabil dan lama. Kadang juga keluar Naga raksasa ketika berputar, tapi sayang itu hanya di film kartun saja😁
Beyblade ini juga merupakan mainan asal Jepang yang mana diproduksi oleh perusahaan yang bernama TAKARA.
Untuk lomba Beyblade ini di adakan di sebuah area yang berdiameter khusus. Beyblade dengan Beyblade lainnya akan saling bergesekan. Yang keluar arena yang kalah, atau yang putaran nya berhenti duluan yang kalah.
Crush Gear - Mobil Penghancur
Mirip dengan Tamiya tapi soal body berbeda jauh. Crush Gear ini memiliki body kekar atau lancip. Tujuan dari body seperti ini adalah dapat menghancurkan lawan mainnya.
Mainan buatan perusahaan asal Jepang bernama Bandai ini memang keren di waktu itu. Mobil mainan ini biasanya di adu dilintas khusus. Saling bergesekan yang adalah yang terbalik atau keluar arena.
Untuk harga ketiga mainan di atas cukup mahal waktu itu. Tapi tetap saja ada solusi. Biasanya ada yang jualan KW, harga relatif murah. Bisa dibeli dengan hasil celengan uang jajan waktu sekolah 😁